Modal Spanduk, Bhabinkamtibmas Polres Pulau Taliabu Ajak Masyarakat Laporkan Pungli

Dengan berbekal Spanduk Stop pungutan liar Bhabinkamtibmas Polres Pulau Taliabu terus mengencarkan sosialisasi saber pungli kepada masyarakat Desa Sahu kecamatan Taliabu Utara kabupaten Pulau Taliabu. 07/11

 

Dengan penuh semangat  Bripka Sardi Umanailo mengajak masyarakat untuk melaporkan kepada pihak yang berwajib tentang saber pungli.

 

“Masyarakat harus tau dan ikut serta mengawasi kegiatan di Desa khususnya pada pelayanan publik, jika menemukan pungutan liar segera dilaporkan kepada kami” tandas Bripka Sardi Umanailo

 

Dirinya menambahkan apabila ada penyimpangan terkait pelayanan maupun penggunaan Dana Desa agar segera sampaikan ke Bhabinkamtibmas atau Lapor Ke Polsek terdekat untuk segera di tindak lanjuti.

 

Kualitas pelayanan publik menjadi bahasan penting dalam penyelenggaraan pelayanan, termasuk pada organisasi atau institusi pemerintah sebagai lembaga pelayanan public harus bersih, transparan dan akuntabel.

Lebih baru Lebih lama