![]() |
Kegiatan sambang warga oleh Bhabinkamtibmas adalah tugas rutin untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif.
Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi,
berdialog langsung dengan warga, dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.
Hal ini dinilai penting dan efektif karena memungkinkan
Bhabinkamtibmas berinteraksi langsung dengan masyarakat, memahami kondisi di
lapangan, serta mengedukasi warga tentang pentingnya menjaga keamanan di
wilayah mereka. Dengan demikian, kegiatan sambang mendukung upaya menjaga
stabilitas dan keamanan lingkungan.
Kapolres Pulau Taliabu, AKBP Adnan Wahyu Kashogi, S.I.K.,MH mengatakan
dengan selalu hadirnya Bhabinkamtibmas ditengah tengah warga desa binaannya
masing masing diharapkan akan tercipta suatu keakraban serta sinergitas
diantara warga masyarakat dengan aparat keamanan, yang pada akhirnya warga
tidak akan sungkan untuk segera memberikan berbagai informasi utamanya yang
menyangkut kamtibmas kepada Polri.
“Saya mengajak warga untuk bersama-sama menjaga siskamtibmas
yang ada dilingkungannya masing-masing dan apabila ada hal-hal yang terjadi
agar dapat melaporkan ke petugas Bhabinkamtibmas yang ada di desa” kata Bripka
Jainal Arifin