Personel Polres Pulau Taliabu
melakukan patroli dan sambang di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU)
di wilayah hukumnya guna mengantisipasi dan memastikan ketersediaan stok bahan
bakar minyak (BBM) selama bulan puasa. 30/03
Kapolres Pulau Taliabu, AKBP Totok Handoyo, S.I.K
menyampaikan kegiatan patroli yang dilakukan oleh anggota ini bertujuan untuk menciptakan
situasi kamtibmas yang aman dan kondusif serta memastikan ketersediaan dan
distribusi BBM selama bulan Ramadan, ketika aktivitas masyarakat meningkat
terutama pada waktu-waktu tertentu seperti sebelum berbuka puasa dan menjelang
waktu sahur.
“Selain itu, patroli juga
bertujuan untuk mencegah potensi kelangkaan atau penimbunan BBM yang dapat
mengganggu kelancaran mobilitas masyarakat.” Kata Kapolres.
“Kami akan terus melakukan
patroli sambang rutin ke SPBU untuk memastikan ketersediaan stok BBM serta
untuk mengantisipasi potensi gangguan yang dapat terjadi selama bulan puasa
hingga menjelang idul fitri.” Lanjutnya.
Dalam patroli tersebut, personel
juga memberikan himbauan kepada pengelola SPBU dan masyarakat agar tidak
melakukan penimbunan BBM yang dapat menyebabkan kelangkaan dan meningkatkan
harga di pasaran.