Pasca Musibah Kebakaran Speed Boat, Kapolres Pulau Taliabu Minta Wasapada Berita Hoax

Pasca musibah kebakaran speed boat yang terjadi di Pelabuan Bobong Pulau Taliabu, Maluku Utara, pada Sabtu 12 Oktober 2024 yang memakan beberapa korban jiwa, Kapolres Pulau Taliabu, AKBP Totok Handoyo, S.I.K mengucapkan turut berduka cita atas musibah ini.

 

“Saya selaku Kapolres Pulau Taliabu beserta staf dan jajaran serta secara pribadi mengucapkan turut berduka cita, semoga Almarhum diterima disisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan” ucap AKBP Totok Handoyo, S.I.K

 

Kapolres juga meminta kepada seluruh masyarakat kabupaten Pulau Taliabu agar dapat menyikapi hal ini sebagai musibah yang tidak diduga-duga.

 

“Mari tetap menjaga stabilitas kamtibmas, jangan melakukan spekulasi – spekulasi atas kejadian ini, sehingga dapat mencederai demokrasi, hindari berita hoax dan isu-isu yang tidak benar, jika menemukan informasi yang tidak benar silahkan koordinasikan langsung dengan pihak kepolisian atau TNI Polri setempat” tegasnya.

 

“Sekali lagi saya himbau kepada masyarakat, jangan mudah terpercaya isu atau berita yang belum tentu kebenarannya (hoax), telusuri kebenaran informasinya jangan langsung di share, sehingga tidak menimbulkan keresahan ditengah masyarakat” tutupnya.

Lebih baru Lebih lama