Problem Solving, Bhabinkamtibmas Desa Nunca Mediasi Sengketa Tapal Batas Warga


Bhabinkamtibmas desa Nunca kecamatan Taliabu Utara, Bersama perangkat desa melaksanakan mediasi batas kebun desa London, kecamatan Taliabu Utara kabupaten Pulau Taliabu.

 

Aipda La Nunung bertemu dengan warga yang terlibat dalam permasalahan tersebut, yakni bapak Lukman dan bapak Hamid Umanahu.

 

Sebagai langkah preventif, mediasi ini bertujuan untuk mencari solusi terbaik agar kedua belah pihak dapat mencapai kesepakatan secara musyawarah dan kekeluargaan.

 

Selain itu, Aipda La Nunung juga memberikan pesan-pesan kamtibmas, mengajak warga untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta menyelesaikan permasalahan dengan cara damai.

 

“Kami berharap masyarakat dapat menyelesaikan permasalahan dengan musyawarah dan tetap menjaga hubungan baik antarwarga. Jika ada kendala, jangan ragu untuk berkoordinasi dengan pihak kepolisian,” ujar Aipda La Nunung

 

Dengan adanya kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman, harmonis, serta kondusif di wilayah hukum Polres Pulau Taliabu.

Lebih baru Lebih lama